Senin, Februari 10

Babak I Sriwijaya FC Versus Persiba Berbagi Angka 1-1

Pinterest LinkedIn Tumblr +

Palembang, AkselNews.com – Pada babak pertama laga uji coba Sriwijaya FC melawan Persiba Balikpapan, kedua klub berbagi angka 1-1 di Lapangan Sintetis Pancoran Soccer Field, Jakarta, Sabtu (19/6/2021).

Diawal babak pertama, Sriwijaya FC langsung menekan. Tak butuh waktu lama, pertandingan baru berjalan 10 menit, striker Rudiyana berhasil lolos dari jebakan offside dan mencetak gol pembuka di laga ini. Sriwijaya FC unggul 1-0 dari Persiba Balikpapan.

Baca Juga:   Tatap Liga 2, Sriwijaya FC Tancap Gas

Tertinggal satu angka, Persiba Balikpapan coba mengejar. Yongki Cs berbalik tampil menyerang. Tapi pertahanan Laskar Wong Kito terbilang kokoh, sehingga beberapa serangan Persiba berhasil dipatahkan.

Meski unggul satu angka, Sriwijaya FC juga beberapa kali menciptakan peluang. Peluang berharga terjadi di menit ke-25 dan 31 dari umpan silang dan corner kick, tapi tak ada yang menyambut umpan manja itu sehingga gagal berbuah gol.

Baca Juga:   Resmi, Kapten Sriwijaya FC Diangkat Jadi Asisten Pelatih Dampingi Nil Maizar

Memasuki menit ke-37, pertahanan Laskar Wong Kito lengah, Persiba Balikpapan mengejutkan pertahanan lewat umpan panjang. Yongki dengan sangat cerdas menyambut bola dan berhasil mencetak gol penyeimbang. Sampai turun minum, skor imbang 1-1. (end)

Share.

About Author

Redaksi Situs Berita AkselNews.com.

Leave A Reply