Palembang, AkselNews.com – Penggawa Sriwijaya FC harusnya sudah mulai menggelar latihan di Jakabaring Sport City (JSC), Selasa (1/11/2022).
Tapi sampai sejauh ini tidak ada tanda-tanda dari Yu Hyun Koo dan kawan-kawan akan menggelar latihan. Tentunya bukan tanpa alasan Sriwijaya FC belum menggelar latihan.
Seperti diketahui, kompetisi Liga 2 sendiri masih belum jelas kapan bakal kembali digulirkan. Pasca dihentikan karena tradi Kanjuruhan Malang, belum ada lagi instruksi dari PSSI atau LIB terkait waktu kapan liga kembali bergulir.
“Kita saat ini masih menunggu kejelasan dari kompetisi Liga 2,” kata Sekretaris Tim Sriwijaya FC Safrizal Affandi, Selasa (1/11/2022).
Direksi PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) pun belum menurunkan instruksinya untuk memanggil pemain dan menggelar latihan. Saat ini semua pihak masih menunggu kejelasan dari Liga 2 baru mengumpulkan pemain.
Saat ini, pemain dan pelatih masih berada di kampung halaman masing-masing. Mereka masih menikmati libur bersama keluarga, sembari menjalani program latihan yang diberikan pelatih.
“Jadi sekarang kita sifatnya menunggu,” ujarnya. (zal)